InMotion V13 Challenger
InMotion V13 Challenger lahir untuk menyandang gelar sebagai Roda Listrik EUC ter-mutakhir. Hadir dengan spec Motor terbesar saat ini 4500W, top speed tertinggi 90 km/jam, torsi gila 300Nm dan fitur suspensi yang bisa dilepas!
Ditambah lagi dengan design nya yang modular untuk memudahkan bongkar pasang proses servis perbaikan dan perawatan maintenance, lapisan fitur keamanan berkendara yang akan kami bahas di bawah, diameter ban ukuran raksasa 22 inch, layar sentuh LCD touchscreen khas InMotion, bumper pelindung, sudah termasuk juga Power Pads yang bisa disesuaikan posisi nya dan kemampuan Dual Fast Charging yang bukan abal-abal. Ini baru yang namanya Roda Listrik EUC REVOLUSIONER!
Selama ini Veteran Sherman Max dan Extreme Bull Commander menyandang gelar sebagai Roda Listrik EUC jarak jauh terbaik, namun kurang nya suspensi dan torsi yang lebih nendang sering menjadi keluhan para Rider di dunia. Kini saatnya kamu mendapatkan semua nya dalam satu paket. Berkat design nya yang sangat modern, V13 mampu memberikan kepuasan untuk riding jarak jauh, trabas medan offroad bahkan kucuran adrenalin bagi kalian para speed demon – pilihan tantangan ada di tangan kamu.
Melihat spec gila nya, penerapan teknologi kelistrikan generasi terbaru, kemudahan bongkar pasang nya dan setumpuk fitur keamanan berkendara nya kami amat sangat terkesan dengan produk baru dari InMotion ini. Kami sendiri sudah tidak sabar untuk mencoba nya dan berharap teman-teman dari komunitas juga tidak ketinggalan untuk bisa menikmati perjalanan riding di atas sebuah Roda Listrik EUC yang sangat revolusioner ini!
Tunggu apa lagi? Segera Order untuk mendapatkan harga special!
🔥READY STOCK BATCH 2 TERBARU DARI PABRIK🔥
✔️ FREE ONGKIR ke seluruh Indonesia
Original price was: Rp60.000.000.Rp55.900.000Current price is: Rp55.900.000.
In stock (can be backordered)
InMotion V13 Challenger
FITUR:
- Power: Sebelumnya Begode selalu menjadi juara performa Power. Tapi sekarang akan berubah dengan munculnya Motor dahsyat 4500W. Bagaimana dengan torsi nya? InMotion meng-klaim torsi sebesar 300Nm. Sebagai perbandingan, mobil listrik Tesla Model 3 memiliki torsi sebesar 409Nm. Kamu bisa mendapatkan 3/4 dari torsi sebuah mobil Tesla hanya dengan 1 roda. NGERI!
- Speed: Wow! Dengan No Load Speed mencapai 140 km/jam, V13 mampu membawa kamu berkendara hingga 90 km/jam tergantung dari bobot Rider dan kondisi medan jalan. Buffer yang sangat besar, hampir 36% ditambah dengan diameter ban ukuran 22 inch dijamin kamu akan meluncur dengan aman dan nyaman!
- Range: 3024Wh sudah pasti bukan kapasitas baterai terbesar di dunia EUC, tapi ini adalah terobosan besar bagi InMotion dan ini sudah sangat cukup untuk membawa kamu menembus jarak tempuh 100+ km tanpa bingung cari tempat ngecas lagi.
- Battery Technology: Kapasitas baterai semakin besar akan mempunyai resiko yang semakin besar juga, dan di sini lah keunggulan InMotion. Smart BMS teknologi terbaru nya mampu memonitor setiap cell baterai untuk diagnosis yang lebih akurat. Teknologi BMS nya juga mendukung fitur balancing untuk memperpanjang umur baterai V13 kamu. InMotion juga memperkenalkan teknologi Triangle Communication System (Sistem Komunikasi Segitiga) yang selalu terhubung antara kedua Battery Pack dan Motherboard nya.
- Suspension: Dilengkapi suspensi udara jarak main 90mm rancangan khusus InMotion dengan fitur peredam untuk kenyamanan dan keamanan riding kamu. Komponen suspensi ini dirancang untuk bisa dipasang dan dicopot sesuka-suka kamu! Butuh suspensi? Tinggal pasang saja. Ga butuh suspensi? Tinggal copot saja. Ini adalah salah satu konsep design modular bongkar pasang dari V13.
- Display: Layar sentuh LCD touchscreen dari InMotion yang kita semua suka! Terang, jelas dan belum tersaingi!
- Voltage: Perpaduan Motor 4500W dan sistem voltase 126V menghasilkan tenaga torsi dahsyat dengan top speed tinggi untuk kestabilan riding jarak jauh kamu.
- Tire: Ban diameter 22 inch. Lupakan kondisi jalan rusak, semua medan bisa kamu libas dengan nyaman.
- Design: Jika kamu pernah membongkar EUC kamu pasti tau betapa ribet dan makan waktu nya proses ini. Kini dengan design baru nya yang modular, kamu bisa ganti ban V13 kamu hanya dalam waktu 30 menit. HORE!
- Controller: Diberi nama Raptor, controller V13 terdiri dari 3 tingkat yang di design secara modular juga untuk memadukan instalasi kabel lebih rapi, konektor tahan air (IP55 rating) dan memiliki 42 MOSFETs yang mampu untuk voltase hingga 200 Volts (58% lebih tinggi dari puncak maksimal voltase sistem V13). Inilah yang memungkinkan arus sebesar 1000 Ampere dihasilkan untuk kemampuan daya akselerasi dan braking pengereman yang menakjubkan!
- Safety: BMS dan Hall Sensor di Motor nya memiliki mekanisme proteksi ekstra (Redundant Protection Mechanism) di mana jika salah satu komponen nya bermasalah, otomatis ada komponen backup yang akan mengambil alih peran nya. InMotion selama ini dikenal sebagai pabrikan yang mementingkan safety keselamatan Rider. Langkah ini tidak hanya dilanjutkan tapi malah ditingkatkan lebih tinggi lagi di V13.
SPECS:
Top Speed | 90 km/h |
Range | Up to 200 km |
Power | 4500W |
Peak | 10000W |
Voltage | 126V |
Battery | 3024 Wh 18650 Cells |
Suspension | Air Suspension 90mm |
Charger | 5A |
Dual Ports | Yes |
Max Climb | 45° |
Weight | 50 kg |
Motor | Hollow Bore |
Full Charge | 6 hours |
Clearance | Variable |
Pedal Size | Spike Pedals |
Max Load | 120 kg |
Tire | 22 x 3 inch |
Brakes | Regen |
Handle | Yes |
Lift Protect | Yes |
Size | 58.5 x 28 x 74 cm |
Headlight | Yas |
Brakelight | Yes |
Signals | Yes |
Bluetooth | Yes |
Seat | Accessories |
Padding | Yes |
Fender | Yes |
Kickstand | Accessories |
InMotion V13 Challenger
Only logged in customers who have purchased this product may leave a review.
Reviews